Komisi I DPR ke Spanyol dan Korsel

T-50 Golden Eagle terbang dalam formasi. (Foto: KAI)
JAKARTA (Pos Kota) – Komisi I DPR RI berencana akan melakukan studi banding ke Spanyol dan Korea Selatan, untuk membahas Rancangan Undang-Undang (RUU) Industri Strategis Alat Utama Sistem Persenjataan (Insra Alutsista).
“Kita pergi dalam rangka RUU Instra Alutsita, ‘ terang Wakil Ketua Komisi I DPR, T.B. Hasanudin di gedung DPR/MPR RI, Jakarta, Kamis (29/9).
Menurut Hasanudin, pergi ke Spanyol karena Komisi I ingin melihat bagaimana industri kapal tempur buatan mereka. Sedang ke Korea Selatan untuk mengetahui industri pembuatan senjata, pesawat T 50 dan kapal selam.
“Kita kan mau membuat industri startegis alutsita dalam negeri, tapi kita tidak bisa bekerja sendirian. Kita harus bisa kerja sama, kapan agendanya kan kita break down, dan lain-lain,” pungkasnya
sumber :poskota

Tidak ada komentar:

Posting Komentar